Kirim Lamaran Lewat Pos atau Email?

Kirim Lamaran Lewat Pos atau Email?:

Jika anda ditanya? lebih baik mana mengirim email melalui POS atau Email? Ya, Jawabannya ya tentu sesuai instruksi pada informasi lowongan kerja. Jika tertera bahwa lamaran dikirim via pos saja maka sudah tentu anda harus mengirimnya via pos saja, itu lebih baik. Namun, Jika tertera lamaran dikirim ke email, maka anda harus mengirimnya ke email perusahaan, Dan jika tertera dapat mengirim via Pos atau Email maka anda berhak memilih keduanya. Lalu, lebih baik mana si via Pos atau Email?

Via Pos / Jasa Kurir

Pribadi / Rahasia - Lamaran yang dikirim via Pos maka akan lebih terkesan Pribadi dan Rahasia.

Niat Bekerja - Pengiriman surat lamaran via pos juga menunjukkan niat yang jelas untuk serius melamar kerja.

Pengiriman Lama - Terkadang Jasa kurir mengalami kendala sehingga waktu pengiriman yang ditentukan terkadang berubah, tentu akan berakibat lamaran anda telat diterima.

Kurang Menarik - Lamaran yang ditulis dengan tangan pada dasarnya menunjukan orisinalitas. Namun, saat ini dianggap kurang menarik.



Via Email

Pengiriman Cepat - Durasi yang dibutuhkan tidak perlu berlama-lama. Sampainya juga hanya dalam hitungan detik saja. Sehingga perusahaan tidak perlu menunggu lama untuk mendapatkan CV Anda.

Desain Menarik - Surat lamaran dapat anda kreasikan agar pihak perusahaan dapat melihat kreatifitas melalaui desain lamaran dan CV anda.

Dianggap SPAM - Email anda bisa dianggap spam dan akan masuk ke folder spam, anda berfikir sudah mengirimkannya, namun pihak perusahaan tidak menerimanya di folder inbox dan akan cenderung mengabaikan folder spam.



Nah sekarang anda tinggal memilih, ya tentunya keduanya memang bagus, semoga cepat dapat kerja ya sobat.